Tips Perawatan Kecantikan Dan Kesehatan

Informasi Pasang Iklan, Silahkan hubungi team advertising kami (Wa: 082165725806)

Seputar Kecantikan Wajah

Informasi Pasang Iklan, Silahkan hubungi team advertising kami (Wa: 082165725806)

Seputar Kesehatan Tubuh

Informasi Pasang Iklan, Silahkan hubungi team advertising kami (Wa: 082165725806)

Relationship

Informasi Pasang Iklan, Silahkan hubungi team advertising kami (Wa: 082165725806)

Serba-Serbi

Informasi Pasang Iklan, Silahkan hubungi team advertising kami (Wa: 082165725806)

Selasa, 25 Oktober 2016

Aneh, pria ini bisa 'melayang' jika makan kentang

Nick Hess, 35, mengalami kondisi aneh yang membuatnya mabuk saat makan kentang atau karbohidrat. Karen, istri Nick, awalnya tidak percaya bahwa suaminya benar-benar mabuk kentang atau karbohidrat. Dia berpikir bahwa suaminya telah menyembunyikan botol minuman keras di rumah mereka di Columbus, Ohio.
Nick bahkan dituduh sebagai seorang pecandu alkohol oleh istrinya, sebelum dia diagnosis dengan auto-brewery syndrome. "Ketika dia (Karen) menuduh saya mabuk, meski saya tidak minum (alkohol). Saya pikir dia gila," kata Nick kepada Daily Mirror.

Putus asa dengan kondisi suaminya, Karena memutuskan untuk memasang kamera di rumahnya. Dia menemukan bahwa Nick benar-benar mabuk karena kentang atau karbohidrat.

Dokter juga berpikiran sama dengan Karen, ketika memeriksa Nick. Namun, setelah Nick dibawa ke rumah sakit, petugas medis akhirnya menemukan kenyataan itu, bahwa Nick mengidap auto-brewery syndrome.

Kondisi tersebut membuat bakteri di perut Nick berkembang pesat, yang mengubah setiap karbohidrat yang dia makan menjadi alkohol. Untuk mengatasinya, Nick kini menjalani diet rendah karbohidrat dan rutin mengonsumsi obat anti-jamur.

Khasiat yogurt, tak berhenti pada kemampuan sehatkan pencernaan

Yogurt adalah produk olahan susu yang cukup populer untuk dikonsumsi. Kandungan bakteri di dalamnya membuat yogurt terkenal dapat menyehatkan pencernaan. Itulah sebabnya jika Anda ingin memperbaiki kesehatan pencernaan, maka Anda disarankan untuk banyak makan yogurt.
Namun tahukah Anda bahwa khasiat yogurt tak hanya berhenti sampai di situ? Dilansir dari indiatimes.com, inilah manfaat lain dari makan yogurt.
  • Ingin punya tulang yang lebih kuat? Makanlah yogurt. Gabungan kalsium dan vitamin D di dalamnya dapat meningkatkan kekuatan serta kepadatan tulang. Rajin makan yogurt juga dapat menghindarkan Anda dari penyakit seperti osteoporosis.
  • Yogurt sangat mudah dicerna. Bahkan kandungan proteinnya lebih ringan daripada susu. Itulah sebabnya mereka yang alergi protein susu disarankan untuk banyak makan yogurt.
  • Yogurt adalah makanan yang tinggi akan bakteri baik di dalamnya. Bakteri ini mampu menghapus semua mikroorganisme berbahaya yang dapat menyebabkan kerusakan usus atau pencernaan. Probiotik di dalamnya juga membantu mengatur pencernaan dan memperkuat sistem kekebalan tubuh Anda.
  • Tak hanya kaya akan kalsium, yogurt juga tinggi kalium. Kehadiran kalium ini mampu membantu menurunkan tekanan darah.
  • Ingin punya kulit cantik? Makanlah yogurt. Asam laktat yang di dalam yogurt dapat berfungsi sebagai exfoliator yang membantu untuk menyingkirkan sel-sel mati.
  • Satu takaran yogurt mengandung berbagai nutrisi seperti kalium, fosfor, vitamin B5, seng, yodium dan riboflavin. Yoghurt juga kaya vitamin B12, yang diperlukan untuk mempertahankan sel-sel darah merah dan menjaga fungsi sistem saraf.
  • Makan yogurt secara rajin mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Kandungan probiotiknya juga mampu merangsang sel darah putih untuk memerangi infeksi dalam aliran darah.
  • Penelitian telah menunjukkan bahwa makan yoghurt mengurangi jumlah tumbuhnya ragi dalam vagina dan mengurangi infeksi jamur dalam vagina.
  • Makan yogurt membantu untuk meringankan gangguan pencernaan tertentu seperti intoleransi laktosa, konstipasi, diare, kanker usus besar dan penyakit usus lainnya.
  • Menurut sebuah studi yang dilakukan oleh International Journal of Obesity pada tahun 2005, kandungan kalsium di dalam yogurt membantu untuk membakar lemak di pinggang.

6 Makanan yang bisa menormalkan tekanan darah tinggi

Tekanan darah tinggi atau dalam istilah medis disebut hipertensi, merupakan masalah kesehatan yang sering dijumpai di masyarakat modern. Bila tak ditangani dengan baik, hipertensi bisa menyebabkan kerusakan pembuluh darah yang dapat memicu penyakit jantung, ginjal, stroke, dan masalah lainnya. Berikut adalah enam makanan yang bisa membantu menormalkan tekanan darah tinggi, seperti dilansir healthline.com.
1. Makanan tinggi kalium

Untuk menormalkan hipertensi, Anda perlu mengonsumsi makanan tinggi kalium. Anda bisa menemukan kalium pada lobak hijau dan bayam.

2. Berries

Berries, terutama blueberry, kaya akan flavonoid. Studi yang diterbitkan di The American Journal of Clinical Nutrition menemukan bahwa flavonoid dapat mencegah hipertensi dan membantu menormalkan tekanan darah.

3. Kentang

Kentang kaya akan kalium dan magnesium. Dua mineral ini dapat membantu menurunkan tekanan darah. Kentang juga mengandung banyak serat yang dapat memperlancar pencernaan.

4. Jus bit

Peneliti dari Queen Mary University of London menemukan bahwa jus bit dapat membantu menurunkan tekanan darah hanya dalam waktu 24 jam.

5. Susu skim

Susu skim merupakan sumber kalsium dan rendah lemak. Ini sangat dibutuhkan untuk menurunkan tekanan darah.

6. Oatmeal

Tinggi serat dan rendah lemak, oatmeal dapat membantu menurunkan tekanan darah. Anda bisa menyantapnya di pagi hari untuk menambah energi dan membuat perut kenyang lebih lama.

Inilah lima makanan yang bisa membantu menormalkan tekanan darah tinggi. Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda.

Astaga, 6 hormon ini bikin wanita jadi gemuk!

Hormon, kata ini mungkin memiliki love hate relationship dengan wanita. Pertama, wanita seringkali menyalahkan hormon mereka saat marah-marah atau gampang emosi karena PMS. Sedangkan yang kedua, wanita senang dengan susunan hormon dalam tubuh mereka yang sedemikian rupa sehingga bisa membuat mereka merasa jadi lebih cantik atau lebih feminin.
Selain pengaruh tersebut, tahukah Anda bahwa hormon juga bisa membuat wanita menjadi lebih gemuk? Dilansir dari boldsky.com, berikut adalah beberapa nama hormon yang bertanggung jawab dalam penambahan lemak di perut, pinggul, dan semua bagian tubuh Anda.

1.Hormon kortisol
Hormon kortisol memiliki nama lain yaitu hormon stres. Ketika seseorang atau wanita mengalami stres, maka hormon ini akan meningkat. Kemudian nafsu makan Anda menjadi tinggi, dengan demikian maka berat badan Anda pun meningkat. Itulah sebabnya para emotional eater seringkali terserang oleh hormon ini. Jadi, ketika Anda stres segera pulihkan diri Anda agar tingkat hormon kortisol tidak meninggi dan membuat Anda terhindar dari risiko kegemukan.

2.Hormon testosteron
Tak hanya pria, di dalam tubuh wanita juga terdapat hormon testosteron. Saat hormon ini meninggi, wanita akan menderita sindrom yang disebut dengan Sindrom ovarium polikistik atau PCOS. Saat sindrom ini menyerang, maka akan menyebabkan kenaikan berat badan, tumbuh suburnya rambut di wajah, hingga kenaikan massa otot yang berlebihan.

3.Hormon estrogen
Pada saat wanita mengalami menopause, maka tingkat hormon estrogen wanita akan menurun sehingga menyebabkan kenaikan berat badan, terutama di sekitar perut atau usus. Itulah sebabnya kenapa wanita yang sudah mengalami menopause akan mengalami kenaikan berat badan yang tidak terkendali.

4.Hormon insulin
Hormon insulin sesuai namanya bermanfaat untuk mengontrol kadar gula darah. Saat terjadi kenaikan hormon insulin yang tak terkendali, maka tak hanya serangan diabetes saja yang terjadi namun juga kenaikan berat badan. Sebab selain untuk mengatur gula darah, insulin juga bertanggung jawab atas regulasi lemak dan karbohidrat dalam tubuh.

5.Hormon progesteron
Selain testosteron, adanya hormon progesteron dalam tubuh wanita juga bisa menambah kenaikan berat badan wanita. Saat menopause, kadar hormon ini akan menurun sehingga tubuh akan membengkak akibat retensi air dan lemak yang berlebihan.

6.Hormon tiroid
Hormon tiroid Anda bisa terserang penyakit dan nama penyakit tersebut adalah hipotiroidisme. Salah satu efek buruk dari penyakit ini adalah penambahan berat badan. Selain itu, hipotiroidisme juga akan membuat Anda merasa cepat lelah, kulit jadi kering serta sembelit.

Hormon memiliki segudang fungsi untuk mengatur banyak sistem dalam tubuh Anda. Sama seperti anggota tubuh lainnya, hormon juga wajib dijaga kesehatannya dengan cara menerapkan pola hidup sehat. Sehingga Anda pun tidak akan mengalami ketidakseimbangan hormon yang mengakibatkan timbulnya banyak penyakit serta kegemukan.